Acne Patch, Kecil-kecil Katanya Ampuh Atasi Jerawat
TempatSpa.com Jakarta Jerawat menjadi momok yang menyeramkan bagi siapa saja yang mengalaminya. Rasa perih dan tidak nyaman harus dilewati. Selain skincare yang khusus mengatasi jerawat, kini ada acne patch yang tengah populer sebagai penghilang jerawat.
Acne patch berbentuk stiker yang aman ditempelkan pada bagian yang berjerawat yang dangkal, seperti jerawat berisi nanah dan komedo. Biasanya berbentuk bulat, namun tersedia pula dalam bentuk yang unik dan lucu.
Kandungan pada acne patch adalah hidrokoloid yang sering digunakan untuk penyembuh luka. Cara kerjanya dengan menyerap cairan berlebihan dan mengeluarkan “serpihan superfisial” dari dalam jerawat, seperti dilansir Fimela.
Penggunaan acne patch juga membantu untuk melindungi kulit dari bakteri eksternal dan sinar matahari. Dengan begitu proses pemulihan jerawat akan lebih cepat.
Kemudian penggunaan acne patch juga dapat menghindarkan kita untuk menyentuh atau memencet jerawat. Sering memegang jerawat justru dapat mengakibatkan infeksi. Selain itu memencet jerawat dapat meninggalkan bekas dan menciptakan luka baru.
Acne patch terbagi menjadi dua. Ada yang hanya mengandung hidrokoloid. Dan ada pula yang menambahkan asam salisilat dan benzoil peroksida. Tujuannya untuk membantu meringankan jerawat.
Seberapa efektif basmi jerawat dengan acne patch?
Menjadi pertanyaan besar sebelum memutuskan membeli, seberapa efektifkah penggunaan acne patch.
Tentu dalam penggunaannya nanti akan memberikan hasil yang berbeda dari setiap orang. Namun nyatanya acne patch ampuh dan efektif mengatasi jerawat.
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, tempelan kecil ini dapat dengan efektif meredakan dan mempercepat penyembuhan jerawat. Bahkan dalam beberapa kasus dapat mencegah jerawat untuk muncul.
Hal tersebut karena acne patch membantu kulit menyerap bahan anti jerawat lebih merata, sehingga bisa sembuh dalam waktu yang lebih singkat.
Akan tetapi, perlu diingat bukan berarti acne patch mengatasi jerawat dalam semalam. Setidaknya harus digunakan secara benar untuk mendapatkan manfaat optimal. Gunakan selama enam jam, kemudian kamu akan melihat perubahan yang didapat. Mungkin tidak terlalu merah atau iritasi lagi.
Yang terakhir, acne patch mungkin tidak efektif untuk mengatasi jerawat yang lebih parah seperti jerawat batu. Namun bisa bekerja dengan efektif pada jerawat kecil atau komedo.