Cara Ampuh Mengatasi Minyak di Wajah dengan 5 Langkah

Post On December 8, 2022 by Admin TempatSpa.com
...

TempatSpa.com Jakarta Pada dasarnya tubuh mengeluarkan kelenjar minyak secara alami. Zat berminyak tersebut berfungsi untuk melembabkan dan melindungi kulit serta rambut. 

 

Namun, ketika kelenjar minyak memproduksi secara berlebihan mengakibatkan kulit terlihat mengkilap atau berkilau, dan berakibat pada kesehatan kulit. Diantaranya mengakibatkan pori-pori terbuka, munculnya jerawat, komedo dan bruntusan. 

 

Faktor penyebab kulit berminyak lainnya adalah adanya perubahan hormon, usia, cuaca, faktor genetik serta asupan makanan yang dikonsumsi. 

 

Meski kulit berminyak bisa membuat kita bad mood karena sulit mengaplikasikan make up, namun bukan berarti kita tidak bisa mengatasinya. Berikut sejumlah tips yang Tempatspa rangkum untuk mengatasi kulit berminyak pada wajah diantaranya : 

 

Menempelkan kertas minyak

 

Apabila Anda memiliki segudang aktivitas dan tidak memiliki waktu untuk merawat kulit berminyak bisa memanfaatkan kertas minyak. Caranya dengan menempelkan kertas minyak selama beberapa detik di area berminyak lalu angkat. 

 

Hal yang perlu dihindari saat menggunakan kertas minyak dengan menggosokkan kertas minyak di wajah. Kondisi tersebut justru akan menyebarkan minyak ke area wajah yang lain. 

 

Jangan lewatkan mencuci muka

 

Mencuci muka dianggap cara efektif untuk mengatasi kulit berminyak. Sebaiknya Anda membersihkan wajah banyak dua kali sehari. Pada pagi hari setelah bangun tidur kemudian malam hari setelah membersihkan make up dan sebelum tidur. 

 

Pilih produk sabun muka yang khusus ditujukan kulit berminyak dan berbahan lembut. Hindari menggosok terlalu keras, karena dapat mengakibatkan iritasi pada kulit wajah. 

 

Pakai pelembab

 

Banyak yang mengira apabila pemilik kulit berminyak tidak lagi membutuhkan pelembab. Justru pelembab pada pemilik kulit berminyak membantu untuk mengurangi kelebihan minyak serta menjaga kulit agar tetap lembab. Pilihlah pelembab yang bebas minyak agar pori-pori tidak tersumbat. Selain itu pilih pelembab yang memiliki tekstur gel agar mudah diserap kulit. 

 

Gunakan masker berbahan dasar clay

 

Langkah berikutnya untuk mengatasi kulit berminyak dengan menggunakan scrub yang berbahan dasar clay. Produk kecantikan berbahan dasar clay dipercaya ampuh mengangkat minyak di wajah karena mampu membersihkan kulit hingga ke dalam pori-pori. Dan juga efektif  mengangkat sel kulit mati. 

 

Terapi es batu

 

Langkah terakhir untuk mengatasi wajah berminyak adalah dengan memanfaatkan es batu. Dengan es batu akan membantu mengecilkan pori-pori kulit sehingga dapat mengurangi sekresi minyak di wajah. Selain itu menggunakan es batu pada wajah juga memberikan efek menyegarkan.

 

Caranya sangat mudah cukup siapkan es batu dan kain tipis kemudian tempelkan secara perlahan pada permukaan kulit wajah. Dan yang harus diperhatikan juga wajah harus dalam keadaan bersih ya!