Catat! Makanan Pemicu Timbulnya Jerawat
TempatSpa.com Jakarta Jerawat dapat terjadi pada pria dan wanita. Dan kemunculannya disebabkan oleh banyak faktor. Bisa disebabkan oleh perubahan hormon, jarang membersihkan wajah dan segudang penyebab lainnya. Namun yang jarang kita sadari bahwa makanan bisa memicu timbulnya jerawat.
Pada dasarnya penyakit kulit ini muncul karena adanya penyumbatan pori-pori oleh sel kulit mati, bakteri dan minyak berlebih. Lalu bagaimana hubungannya dengan makanan?
Hubungan antara jerawat dan makanan ini belum dapat dipastikan. Akan tetapi sejumlah penelitian melaporkan beberapa makanan tertentu dapat mempengaruhi hormon dan memicu peningkatan produksi sebum (minyak) seperti yang dilansir hellosehat.
Ketika memasuki masa pubertas, tubuh akan memproduksi lebih banyak hormon yang disebut insulin-like growth factor 1 (IGF-1). Hormon tersebut mengakibatkan produksi minyak meningkat dan memperburuk kondisi jerawat.
Oleh sebab itu, banyak yang mulai percaya bahwa beberapa makanan tertentu mengakibatkan jerawatan.
Makanan Cepat Saji
Makanan cepat saji atau fast food umumnya mengandung gula, minyak, olahan susu dan garam yang cukup tinggi. Karena kandungan inilah banyak yang menganggap bahwa makanan cepat saji penyebab jerawat.
Diperkuat dengan sebuah penelitian yang menunjukkan peserta yang rutin mengkonsumsi fast food seperti sosis dan burger berisiko 24% lebih tinggi terkena jerawat.
Produk Susu
Makanan yang dianggap pemicu jerawat berikutnya adalah produk olahan susu. Meski susu mengandung tinggi vitamin dan sumber kalsium, namun produk olahannya dipercaya dapat mengakibatkan jerawat. Seperti yogurt, keju dan es krim. Makanan tersebut mengandung gula yang tinggi yang dinilai mampu meningkatkan hormon insulin dan IG-1.
Makanan tinggi lemak trans dan omega 6
Makanan yang mengandung asam lemak dan omega-6 yang tinggi dapat menimbulkan jerawat. Ketika terjadi ketidakseimbangan asam lemak omega-6 dan omega-3 dapat menyebabkan peradangan pada tubuh. Akibatnya timbul jerawat di wajah.
Adapun makanan yang mengandung omega-6 yang tidak baik dikonsumsi berlebihan diantaranya mentega, mayonaise, minyak kedelai, minyak jagung dan lainnya.
Makanan tinggi gula dan karbohidrat olahan
Makanan yang mengandung gula tinggi dan karbohidrat olahan masuk dalam makanan yang memiliki indeks glikemik tinggi. Jika dikonsumsi nantinya menyebabkan tubuh memproduksi lebih banyak insulin dan meningkatkan kadar gula darah dengan cepat.
Akibatnya hormon lain akan ikut terpengaruh dan kemungkinan besar produksi minyak di kulit juga ikut meningkat. Ketika terjadi peningkatan minyak, jerawat pun akan lebih mudah muncul.